Cara Memasukan Gambar atau Objek ke Objek Lain di Coreldraw

0
10537
cara memasukan gambar atau objek ke objek lain di coreldraw

Cara memasukan gambar atau objek ke objek lain di coreldraw, Ngomongin tentang desain grafis memang gak ada selesainya. Setiap kamu selesai mempelajari satu teknik dasar desain, pasti masih ada lagi teknik yang tidak kalah wajib ntuk dikuasai. Ilmu desain memang sangat fleksibel karena selalu berkembang mengikuti trend yang ada sehingga makin kesini, makin banyak juga teknik baru yang muncul.

Kali ini kita akan belajar satu teknik desain tapi bukan termasuk teknik baru. Bagi kamu yang baru belajar desain khusunya Coreldraw wajib menguasai teknik yang satu ini karena pasti akan sering kamu pakai dalam mendesain. Teknik yang akan saya share adalah cara memasukan gambar atau objek ke objek lain. Objek lain yang dimaksud disini adalah bangun datar, bisa lingkaran, kotak, segitiga bahkan ke sebuah huruf. Biasanya teknik ini digunakan untuk membuat gambar menjadi bentuk sesuai dengan yang kita inginkan. Teknik ini juga berguna untuk menyesuaikan gambar dengan ukuran lembar kerja, jadi tidak perlu menggunakan Crop Tool. Fitur yang akan kita gunakan disini adalah Power Clip. Sudah pernah dengar dengan fitur Power Clip? Atau belum pernah sama sekali?

CARA MEMASUKAN GAMBAR ATAU OBJEK KE OBJEK LAIN DI CORELDRAW

Nah sekarang langsung saja kita mulai belajar cara memasukan gambar atau objek ke objek lain di coreldraw, simak baik-baik ya sob, agar kamu tidak terlewat walaupun hanya satu tahap, check it out.

  1. Pertama-tama yang harus kamu lakukan tentunya yaitu menyiapkan laptop yang sudah terinstal Coreldraw versi apa saja. Siapkan juga gambar yang nantinya akan kamu masukkan ke objek. Kemudian buka lembar kerja baru seperti biasa.
  2. Langkah berikutnya adalah dengan membuat bangun datar. Disini saya akan membuat bentuk segi enam atau hexagonal. Kamu juga bisa mengganti bangun datar apa saja sesuai dengan keinginanmu.
  3. Kemudian masukkan gambar yang sudah kamu siapkan tadi kedalam lembar kerja Coreldraw dengan fitur Import atau cukup drag saja dari folder tempat kamu menyimpan gambar tersebut.
  4. Jika sudah, langkah selanjutnya yaitu tinggal memasukan gambar ke objek. Caranya klik pada gambar yang akan dimasukkan. Kemudian klik pada menu bar Object > Power Clip > Place Inside frame.

cara memasukan gambar atau objek ke objek lain di coreldraw

cara memasukan gambar objek ke objek lain di coreldraw

  1. Kemudian pointer akan berubah menjadi panah besar seperti gambar berikut, klik pada objek hexagonal.

  1. Dan secara otomatis gambar akan masuk dan menyesuaikan objek hexagonal.
  2. Nah, dibawah objek hexagonal akan ada beberapa menu seperti pada gambar dibawah ini. Berikut keterangannya

cara memasukan objek ke objek lain di coreldraw

Baca juga : Cara membuat garis putus putus di coreldraw

  • Edit Power Clip : Untuk memodifikasi atau mengedit gambar yang ada di dalam objek, misalnya diubah ukurannya bahkan digeser hingga dirasa pas.
  • Select Power Clip Content : Untuk memilih atau menyeleksi gambar yang ada didalam, bisa dibilang kamu dapat mengubah posisi gambar tanpa mengeluarkannya dari objek.
  • Extract content : Untuk mengeluarkan gambar dari dalam objek power Clip.
  • Center Content : Untuk memposisikan gambar berada pada tengah objek Power Clip
  • Fit Contens proportionally: Untuk menyesuaikan ukuran gambar dengan ukuran objek dengan hasil yang proposional
  • Fill Frame Proportionally : Untuk membuat frame objek terisi penuh dengan gambar.

Itulah tadi cara memasukan gambar atau objek ke objek lain di Coreldraw. Jika ingin menguasai teknik dasar tersebut, kamu tentu harus terus berlatih secara rutin agar tangan kamu terbiasa dengan teknik-teknik desain dan cepat menguasainya. Semoga artikel diatas dapat bermanfaat bagi kamu yang masih dalam tahap belajar desain. Terima kasih.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini