Persiapan Fresh Graduated Sebelum Mengisi Lowongan Relationship Officer BCA

0
1591
Persiapan Fresh Graduated Sebelum Mengisi Lowongan Relationship Officer BCA

Tak bisa dipungkiri bahwa perusahaan perbankan merupakan salah satu target bagi para pencari kerja. Apalagi bekerja di bank bergengsi dan terbesar seperti BCA adalah incaran banyak orang. Nah bagi Anda yang masih fresh graduated dan ingin menjadi pegawai Bank, saat ini BCA sedang membuka lowongan kerja sebagai Relationship Officer. Namun sebelum mengisi lowongan ini sebaiknya Anda tahu dulu hal-hal apa saja yang perlu Anda siapkan.

Meskipun bukan PNS, tapi bekerja di Bank dianggap dapat menjamin karir setiap orang. Nah karena tahun ini BCA sedang membuka lowongan kerja untuk berbagai posisi termasuk Relationship Officer, Anda bisa memilih posisi yang sesuai dengan kemampuan Anda. Memangnya ada lowongan kerja bagi orang yang belum memiliki pengalaman?

Tentu ada, karena Bank BCA tidak hanya berkomitmen membantu kebutuhan finansial nasabahnya tapi juga berinovasi untuk melahirkan pemuda-pemudi bangsa yang berkualitas. Jadi Anda tidak perlu khawatir jika sebelumnya Anda belum memiliki pengalaman kerja. Untuk Anda yang lulusan fresh graduated, posisi sebagai Relationship Officer adalah posisi yang cocok Anda isi.

Dengan Program Relationship Officer BCA ini para peserta akan mendapatkan pelatihan bagaimana cara menjadi Relationship Officer BCA yang kredibilitas dalam melayani nasabah. Tapi sebelumnya Anda harus tahu beberapa hal yang perlu Anda siapkan sebelum mengisi lowongan sebagai Relationship Officer.

Persiapan Fresh Graduated Sebelum Mengisi Lowongan Relationship Officer BCA

Untuk melamar pekerjaan sebagai relationship Officer, para fresh graduated seperti Anda harus mencari informasi lebih mengenai posisi yang Anda lamar agar proses seleksi dapat berjalan lancar karena Anda sudah mengantongi banyak persiapan.

  1. Mengasah Kemampuan Berkomunikasi

Sesuai dengan nama jabatannya, tugas Relationship Officer BCA finance berarti menjalin hubungan dengan nasabah. Para RO harus bisa meyakinkan nasabah untuk mempercayakan masalah finansialnya kepada perusahaan. Nah dalam menjalin hubungan dengan nasabah tentunya seorang RO harus bisa berkomunikasi dengan baik, agar nasabah lebih mudah menangkap apa yang disampaikan oleh RO tersebut.

  1. Memiliki Keahlian Analisa yang Baik

Relationship Officer termasuk pada bagian divisi pemasaran. Ibarat sales, Relationship Officer BCA tugasnya memberikan solusi dari permasalahan perbankan yang dialami nasabah. Penting bagi RO untuk bisa menganalisis permasalahan dengan cepat, oleh karena itu sebelum mendaftar pada posisi ini sebaiknya Anda memperbanyak wawasan bagaimana cara untuk meningkatkan kemampuan analisa yang baik.

  1. Memiliki Attitude yang Baik

Bisa disimpulkan dari beberapa pengalaman relationship officer BCA finance¸ bahwa kunci keberhasilan seorang relationship officer ditentukan dari bagaimana cara ia bersikap. Jadi saat proses seleksi nanti, pastikan Anda memperlihatkan sikap Anda sebaik mungkin agar perekrut yakin bahwa nantinya Anda bisa melayani  nasabah dengan baik.

Tiga hal-hal di atas adalah persiapan dasar yang harus Anda miliki sebelum mengisi lowongan kerja sebagai Relationship Officer. Jika Anda lolos nanti, Anda akan mengikuti program Relationship Officer BCA, dimana nantinya Anda akan diberikan pelatihan selama satu tahun untuk dibina agar bisa menjadi Relationship Officer BCA yang kredibel dan berkualitas. Semangat ya!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini