Bagi kamu yang gemar mengedit video maka perlu download aplikasi converter video untuk komputer terbaik dan gratis yang bisa menconvert berbagai jenis file video yang mempunyai banyak jenisnya, mulai dari format ; mkv, Mp4, avi, 3gp, wap, atau file sejenis lainnya yang support DVD player.
Dalam artikel kali ini penulis akan memberikan informasi seputar 7 Aplikasi Converter Video untuk Komputer Terbaik versi ilmuonline yang bisa di download secara gratis (Freware) yang mempunyai ukuran penyimpanan yang tidak terlalu besar.
7 Aplikasi Converter Video untuk Komputer Terbaik dan Gratis
1. Format Factory
Pertama aplikasi convert video gratis yang bisa kamu coba ialah Format Factory, aplikasi ini mempunyai fitur yang cukup lengkap dengan berbagai fitur yang mudah digunakan sehingga bisa kamu pergunakan untuk menconvert file video sesuai keinginan. Dengan aplikasi ini kamu tidak hanya bisa menconvert file video saja, melainkan juga bisa convert audio dan juga picture, gimana lengkap bukan ?
Link Download : format-factory.en.softonic.com
2. Video To Video Converter
Kalau kamu kurang sreg dengan format factory, kamu bisa mencoba converter video gratis yang satu ini. karena dengan program ini kamu bisa mengkonvert video HD dan SD, serta mendukung input 200 videos, dan lebih dari 700 output dengan kata lain kamu tidak usah khawatir tidak menjadikan format video sesuai keinginan. Selain itu tidak hanya fitur convert video saja yang bisa kamu manfaatkan disini kamu juga bisa melakukan olah edit video, gambar serta membakar kepingan DVD/CD, dan fitur-fitur keren lainnya.
Link Download : http://www.videotovideo.org/download/
3. Any Video Converter
Selain kedua aplikasi diatas, kamu juga bisa mencoba any video converter. dengan fitur yang ndak kalah lengkapnya dengan aplikasi converter video untuk komputer lainnya, dengan menggunakan aplikasi ini anda bisa convert video apapun kedalam bentuk wmv, Mp4, avi, mp3 dan jenis file video untuk dapat diputar di samrtphone kamu.
Link Download : www.any-video-converter.com/download/
4. Freemake Video Converter
Jika kamu ingin converter video yang mempunyai tampilan yang sederhana dengan pernak pernik dimana-mana yang kadang malah membingungkan pemakai, kamu bisa menggunakan Freemake Video Converter. Karena dengan aplikasi ini kamu bisa menconvert file video di komputer dengan mudah.
Link Download : www.freemake.com/downloads/
5. Total Video Converter
Bagi kamu yang mempunyai notebook/komputer yang memiliki spesifikasi rendah maka saya menyarankan untuk menggunakan aplikasi ini, terlebih jika kamu hanya ingin menconvert file video dengan format yang tidak terlalu aneh maka bisa menggunakan aplikasi ini sebagai solusinya hal ini karena kapasitas penggunaan data yang rendah sehingga ketika aplikasi di jalankan tidak memberatkan komputer.
Link Download : www.effectmatrix.com/total-video-converter/
6. Super v2013
Aplikasi converter video untuk komputer yang mempunyai fitur lengkap salah satunya Super v2013, karena dengan aplikasi ini kamu bisa mengatur kualitas suara video, memilih codek yang ingin digunakan, kecepatan frame, ukuran video dan masih banyak lagi fitur yang ndak kalah menarik.
Link Download : www.filehippo.com/download_super
7. XMedia Recode
Rekomendasi terakhir penulis untuk aplikasi converter video gratis serta ringan dalam menjalankannya ialah XMedia Recode, secara umum fiturnya tidak jauh berbeda dengan aplikasi converter video gratis lainnya yang bisa menconvert file video kamu ke berbagai format video sesuai keinginan, keunggulan program ini ya salah satunya gratis dan ringan ketika di jalankan, sehingga tidak membutuhkan spec komputer yang terlalu tinggi.
Link Download : www.xmedia-recode.de/download.html
Saya kira penjelasan ke 7 aplikasi converter video untuk komputer yang gratis diatas sudah cukup mewakili dari banyaknya program-program converter video yang ada, silahkan di coba sesuai selara dan kebutuhan convert video yang kamu inginkan.
Terimakasih om admin yang Ganteng, setelah saya coba beberapa aplikasi diatas saya lebih suka Format Factory…
Trima kasih teman atas iklas bagi “ilmunya pada sesamanya moga tuhan selalu memberikan rezekinya
kalo aplikasi buat edit video yg paling bagus ap? bwt di pc